Pariwisata

Muli Mekhanai Terbaik Harus Mampu Promosikan Seni Budaya dan Pariwisata Lambar

OTENTIK (LAMBAR)–Pemerintah Kabupaten Lampung Barat melalui Dinas Kepemudaan  Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Lampung Barat  menggelar acara grand final pemilihan Muli-Mekhanai Lampung Barat, di GSG Natha Marga Pemkab Lambar, Senin (17/4/2018) malam.

Acara yang di hadiri oleh Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus, Wakil Bupati Lambar Drs. Mad Hasnurin, Ketua DPRD Lambar Edi Novial S.Kom, Pj. Sekdakab Lambar Akmal Abdul Nasir SH.Asisten dan Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, Tim penggerak PKK Dharmawanita dan undangan lainnya.

Dalam laporan kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Lambar Indra Kesuma, S.Sos menyampaikan Pemilihan Muli Mekhanai Tahun 2018 dimulai rangkaian nya dari 6 Februari  2018 dengan membuka pendaftaran dan pada tanggal 28 Maret 2018 diadakan Pembukaan Secara Resmi oleh Bapak Wakil Bupati Lampung Barat sekaligus Seleksi Awal yang diikuti oleh 63 Peserta Muli dan Mekhanai yang hadir dari 121 Pendaftar, pada seleksi awal menetapkan 12 pasang Muli dan Mekhanai yang berhak mengikuti karantina sekaligus menjadi finalis Muli Mekhanai Lampung Barat, proses karantina dilaksanakan dari tanggal 14 s.d. 16 April 2018 bertempat di Wisma Sindalapai, dan pada malam hari ini kita bersilaturahmi bersama untuk mengikuti dan menyaksikan malam puncak dari seluruh rangkaian kegiatan Muli Mekhanai Lampung Barat Tahun 2018 dalam gelaran langsung Grand Final Muli Mekhanai Lampung Barat Tahun 2018. 

Kemudian Pemilihan Muli Mekhanai merupakan event tahunan Pemerintah Kabupaten Lampung Barat yang bertujuan untuk memilih Muli dan Mekhanai yang akan membantu Pemerintah Daerah untuk menjaga, melestarikan serta utamanya mempromosikan segala potensi yang dimiliki Bumi Sekala Bekhak untuk mewujudkan Lampung Barat Hebat. 

Pada tahun ini selain menetapkan sepasang Muli Mekhanai Lampung Barat 2018 yang akan menjadi Duta Pariwisata Lampung Barat sekaligus berhak mengikuti Pemilihan Muli Mekhanai Tingkat Provinsi Lampung mewakili Kabupaten Lampung Barat, pada kegiatan ini juga kita bekerjasama dengan Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Kabupaten Lampung Barat untuk memilih sepasang Muli Mekhanai yang akan menjadi Duta Kesprosex Remaja, Duta Kesproseks Remaja ini diharapkan dapat menjadi contoh dan tauladan remaja lainnya agar para remaja dapat menjaga dan merawat kesehatan reproduksinya. Permasalahan Kesproseks menyangkut empat hal yaitu, NAPZA (Narkotika, Psikotrofika, dan Zat Adiktif lainnya). Lalu Perilaku Seks Bebas dan PMS (Penyakit Menular Seksual), HIV – AIDS, serta PUP (Pendewasaan Usia Perkawinan).

Pada moment Pemilihan Muli Mekhanai Tahun 2018 ini juga Pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lampung Barat ambil bagian untuk memberikan Materi tentang Demokrasi dan sekaligus memilih sepasang Muli Mekhanai yang akan dinobatkan sebagai Duta Demokrasi Kabupaten Lampung Barat Tahun 2018.

"Ucapan terima kasih kami sampaikan kepada Bapak Bupati beserta Ibu yang telah memberikan dukungan dan petunjuk hingga acara ini dapat terlaksana dengan baik dan lancar. Selain itu juga kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak  dan yang telah membantu terselenggaranya Pemilihan Muli Mekhanai Kabupaten Lampung Barat 2018. Tidak lupa kami sampaikan ucapan terima kasih kepada stake holder Pariwisata, Karya Global Lampung Barat, DEI Indonesia dan Ikatan Muli Meknai Kabupaten Lampung Barat yang telah bekerjasama untuk mensukseskan kegiatan ini", ujarnya.

Kemudian Terima kasih juga disampaikan kepada Pihak Sponsor JNE Express, Bank Lampung, Wardah, Bismillah Broer dan Liwart Pemotret Liwa, semoga silaturahmi dan kerjasama kita akan selalu terjaga. Kami selaku panitia telah melaksanakan event dengan segenap kemampuan yang ada tentu kami menyadari masih jauh dari kesempurnaan, masih terdapat kekurangan dalam penyelenggaraan, karena itu saran dan pendapat dari berbagai pihak sangat kami harapkan. Mudah-mudahan di tahun mendatang akan lebih baik lagi.

Sementara itu dalam sambutannya Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus menyampaikan dukungan  kegiatan ajang pemilihan muli mekhanai yang grand finalnya diselenggarakan pada malam hari ini. kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan potensi, bakat dan kreativitas dan kecerdasan para generasi muda sebagai duta wisata budaya guna melestarikan seni dan budaya lampung barat. Selain itu, kegiatan ini dilaksanakan juga dalam rangka menggali tradisi, menyemai budaya dan menjaga kearifan lokal. pemilihan muli mekhanai ini juga diharapkan dapat menjadi duta bagi pemerintah kabupaten lampung barat untuk memperkenalkan ke daerah lain, khususnya sebagai duta pariwisata. 

untuk itu, pemilihan muli mekhanai yang diselenggarakan di kabupaten lampung barat ini pada hakekatnya memiliki arti penting dan strategis, karena tugas dan tanggung jawab muli dan mekhanai terpilih nantinya tidak ringan. Berbagai kegiatan protokoler pemerintah perlu pendampingan dari muli dan mekhanai terpilih ini, Oleh karenanya muli dan mekhanai terpilih ini selain membutuhkan kebugaran fisik  yang prima, juga harus memiliki wawasan pengetahuan yang luas dalam berbagai bidang.

"sebagai salah satu kabupaten/kota yang ada di Provinsi Lampung, Kabupaten Lampung Barat memiliki berbagai potensi pariwisata dan kekayaan budaya yang tidak kalah menariknya dengan daerah-daerah lain yang ada di propinsi lampung. untuk itu ajang ini sangat penting bagi pemerintah, sebab potensi pariwisata dan kekayaan budaya ini harus kita tumbuh kembangkan sebagai aset lampung barat, agar betul-betul Kabupaten Lampung Barat ini menjadi salah satu tujuan wisata di provinsi lampung bahkan nasional yang diharapkan dapat diminati oleh wisatawan domistik maupun manca negara," ucapnya.

Kemudian untuk mampu mengoptimalkan seluruh potensi yang ada, terutama nilai-nilai budaya, potensi dan kearifan lokal lainnya, kita harus selalu pro aktif menggunakan peluang dan kesempatan yang ada. Untuk mengangkat harkat dan martabat daerah yang pada akhirnya akan menjadi kebanggaan kita bersama masyarakat Lampung Barat.

"Untuk itu kepada muli dan mekhanai terpilih diharapkan mampu meng-informasikan serta menyebarluaskan secara menyeluruh potensi pariwisata dan khasanah budaya daerah kabupaten lampung barat yang kita cintai ini kepada wisatawan baik domistik maupun mancanegara," katanya.

Ajang pemilihan muli mekhanai ini merupakan satu ajang untuk menunjukkan kemampuan dan bakat bagi para peserta, karena dalam kegiatan ini para peserta dituntut untuk memiliki kecerdasan, prilaku dan kecantikan. disamping itu melalui ajang kegiatan ini, muli mekhanai akan mendapatkan pengalaman dibidang kepariwisataan dan entertaiment yang nantinya dapat menjadi bekal sebagai duta lampung barat pada ajang yang sama di tingkat propinsi bahkan nasional.

pada kesempatan ini saya berharap kepada para finalis muli mekhanai tahun ini agar menunjukkan dan mengerahkan segala kemampuan yang dimiliki sehingga dapat menjadi yang terbaik dan menjadi duta lampung barat pada kegiatan yang sama tingkat Provinsi Lampung. 

Disamping itu juga agar pengalaman dan pengetahuan yang didapat dalam pemilihan ini dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari karena tidak semua muli mekhanai akan memperoleh kesempatan seperti ini. dan kepada para finalis muli mekhanai terlebih lagi untuk merebut predikat juara agar dapat menjaga citra diri sebagai muli mekhanai lampung barat, sehingga betul-betul dapat menjadi duta lampung barat pada ajang yang lebih tinggi lagi. 

"Karena muli dan mekhanai yang kali ini mendapatkan predikat juara akan dikirim mewakili lampung barat ke ajang pemilihan muli mekhanai tingkat propinsi lampung. dan dalam ajang tersebut tentunya akan ada persaingan yang begitu ketat dengan peserta muli mekhanai dari kabupaten-kabupaten/kota lain di Provinsi Lampung," ungkapnya.

“Terakhir, saya berpesan agar jangan cepat berpuas diri dan selalu terus menambah pengetahuan, wawasan, serta mengasah ketrampilan agar pada ajang yang sama tingkat propinsi lampung, peserta muli mekhanai dari Lampung Barat mendapatkan predikat yang memuaskan bahkan menjadi juara. kemudian kepada peserta yang nantinya belum berkesempatan mendapatkan predikat juara agar tidak berkecil hati, masih ada kesempatan di ajang yang sama tahun mendatang. jadikanlah keikutsertaan saudara kali ini menjadi pengalaman yang berharga agar di ajang kegiatan kegiatan yang sama tahun berikutnya saudara menjadi yang terbaik,” pungkasnya.

Untuk diketahui pemenang mulli Mekhanai tahun 2018 meliputi  Juara Muli  1 Erma Avionita, Runner Up Muli 1 Hellen, 2 Diana Pitri . Harapan 1 Gadis Bunga Suhaili, 2 silvia ayu rivani, dan 3 Indah Mutriara A.

Kemudian Juara Mekhanai 1 Ihwani Arifin, Runner Up Mekhanai 1 Indra Ari Kusuma, 2 desta sanjaya. Juara Harapan 1 yongki davidson, harapan 2 Lingga Adi Negara dan harapan 3 M Pulung Wahyudin. Untuk Juara Photogenik diraih oleh 1 Ayca Vanesia Dona, juara 2 Ari Susanto, dan 3 Ambar Sari.

Kategori Berbakat juara 1 yosa gusnadi, juara 2 julida patimah, dan 3 di raih Julian efendy.

Kategori  Intelegencia juara 1 oka milyanti, juara 2 Nesti Anggiya dan juara 3 Ur ridho hasbi. Untuk Persahabatan juara 1 Agung Rezki wijaya, juara 2 Rahmad wijayanto dan juara 3 Nadira Rahmania,. Serta Favorite 1 Indah Mutriara A, favorite 2 Silvia Ayu Rivani dan favorite 3 Gadis Bunga Suhaili. (pho/ptr)

Comments