Pendidikan

Seribuan Anggota Pramuka Berkemah di Musium Transmigrasi Lampung

Seribuan anggota pramuka berkemah selama tiga hari dua malam di lapangan Musium Transmigrasi Lampung guna memeriahkan hari jadi Pramuka ke 56.

OTENTIK (PESAWARAN)–Seribuan anggota pramuka akan berkemah selama tiga hari dua malam di lapangan Musium Transmigrasi Lampung guna memeriahkan hari jadi Pramuka ke 56. 


"Kegiatan ini rutin diadakan setiap tahunnya untuk memeriahkan hari pramuka, sekaligus persiapan menjadi tuan rumah HUT Pramuka," kata Ketua Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Pesawaran Aria Guna, Sabtu (12/8/2017) 


Dalan rilisnya, anggota DPRD Kabupaten Pesawaran itu mengatakan, sekitar 1.280anggota Pramuka mulai dari jenjang Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) berkumpul untuk mengikuti perkememahan dan rangkaian kegiatannya seperti, materi penanggulan narkoba, pemainan besar, karnaval, dan karang pamitran untuk anggota dewasa. 


"Kegiatan ini bukan hanya di kwaran Gedongtataan saja, akan tetapi beberapa kwaran di Kabupaten Pesawaran juga mengadakan perkemahan dengan tujuan sama," ujarnya. 


Menurut politisi PDI Perjuangan itu, kegiatan perkemahan itu juga bertujuan untuk memotivasi sekolah-sekolah yang belum aktif kegiatan kepramukaannya. 


 "Diharapkan setelah mengikuti perkemahan ini sekolah yang belum aktif, bisa mengaktifkan kegiatan pramukan sekolahnya masing masing," kata dia. (jn/red)  


 


Comments