Pendidikan

Wali Kota Metro: Menjaga Hubungan yang Baik Antar Ulama dan Umaro

Wali Kota Metro Achmad Pairin saat hadiri Apel Tahunan ke-11 Pondok Roudlatul Qur’an, Sabtu (19/8/2017).

OTENTIK (METRO)–Pondok Roudlatul Qur’an Kota Metro terus berupaya menjaga nilai dan sunah pondok. Sabtu (19/8/2017), Pondok yang terletak di Kecamatan Metro Barat tersebut mengadakan Apel Tahunan ke-11 yang dihadiri oleh Wali Kota Metro Achmad Pairin, Asisten I Ridwan, Kepala Ponpes Roudlatul Qur’an Ali Komarudin dan seluruh Santri.

Apel tahunan yang bertema “Teguhkan Sibgoh, Wariskan nilai Islami” dimulai sejak pukul 08.30 WIB dan dimeriahkan dengan beberapa penampilan diantaranya, penampilan marching band, tarian nusantara, reog ponorogo, pencak silat, dan pagar nusa serta parade barisan.

Dalam sambutannya, Wali Kota Metro Achmad pairin menyampaikan apresiasi atas kegiatan apel tahunan ke 11 ini.

“Mudah-mudahan kegiatan ini akan memberi manfaat bagi kita semua, menjaga hubungan yang baik antar ulama dan umaro demi kehidupan yang lebih baik,” ujarnya.

“Prestasi harus selalu diraih, karena sebaik apapun program dilaksanakan serta selengkap apapun sarana dan prasarana yang disediakan. Hal ini tidak akan membawa keberhasilan apabila tidak diikuti dengan usaha dan kemauan para santri,” pesan Achmad Pairin. (jn/idr)


Comments