Darmajaya Bersinar di Palembang: Juara II dan The Best Player Sekaligus!
OTENTIK ( BANDAR LAMPUNG ) – Tim futsal Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya yang tergabung dalam Unit Kegiatan Mahasiswa Bidang Olahraga Persatuan Sepak Bola Darmajaya (UKM PSDJ) berhasil meraih juara II pada Turnamen Futsal Dekan Cup 9.0 yang diselenggarakan oleh Fakultas Hukum Universitas Sriwijaya di GOR Dempo Jakabaring, Palembang, pada 2 November 2025. Kompetisi ini diikuti 16 tim dari berbagai perguruan tinggi di wilayah Sumatra bagian Selatan.
Selain runner-up, tim futsal UKM PSDJ IIB Darmajaya juga menorehkan prestasi individu melalui Gaga Pradana Putra, mahasiswa Program Studi Manajemen, yang dinobatkan sebagai The Best Player pada turnamen tersebut. Gaga Pradana Putra yang berposisi sebaga flank tampil ciamik dari penyisihan hingga partai final.
Kapten tim futsal IIB Darmajaya, M Radit Ardiansyah, mengungkapkan rasa syukur dan kebanggaannya atas pencapaian tersebut. “Kami sangat bersyukur bisa membawa nama Darmajaya hingga ke final. Meski belum bisa menjadi juara pertama, perjuangan teman-teman luar biasa. Ini menjadi motivasi untuk tampil lebih baik di turnamen berikutnya,” ujarnya.
Radit juga menyampaikan bahwa persiapan dan kekompakan tim menjadi kunci keberhasilan mereka menembus babak final. Ia menuturkan bahwa seluruh pemain telah berlatih intensif selama beberapa minggu sebelum keberangkatan ke Palembang, dan dukungan kampus sangat membantu dalam menjaga semangat bertanding.
Sementara, Wakil Rektor Bidang Non Akademik IIB Darmajaya, Muprihan Thaib, S.Sos., M.M, turut memberikan apresiasi atas prestasi yang diraih tim futsal UKM PSDJ. “Selamat kepada tim futsal IIB Darmajaya atas capaian luar biasa di ajang Dekan Cup 9.0. Prestasi ini membuktikan bahwa mahasiswa Darmajaya tidak hanya unggul dalam bidang akademik, tetapi juga mampu berprestasi di bidang olahraga. Kami sangat bangga dan akan terus mendukung pengembangan potensi mahasiswa di berbagai bidang,” ujar Muprihan seperti dikutip dari https://www.darmajaya.ac.id.
Turnamen Dekan Cup 9.0 menjadi ajang bergengsi antarperguruan tinggi di wilayah Sumatra bagian Selatan, dengan menghadirkan tim-tim kuat yang berkompetisi secara sportif. Capaian UKM PSDJ IIB Darmajaya Lampung ini menegaskan eksistensinya sebagai salah satu unit kegiatan mahasiswa yang aktif dan berprestasi di bidang olahraga. (**)


Comments