Ekonomi

Bupati Chusnunia Ikut Proses Pemotongan Hewan Kurban

Bupati Lampung Timur, Chusnunia Chalim saat mengikuti proses pemotongan hewan kurban di Care Laziznu Lampung Timur, Dusun Sinar Banten Desa Labuhan Ratu, Kecamatan Way Jepara kabupaten setempat, Jumat (1/9/2017).

OTENTIK (LAMTIM)–Bupati Lampung Timur, Chusnunia Chalim, ikut dalam proses pemotongan hewan kurban di Care Laziznu Lampung Timur, Dusun Sinar Banten Desa Labuhan Ratu, Kecamatan Way Jepara kabupaten setempat, Jumat (1/9/2017).

Bupati Chusnunia berpesan, kita harus berhati-hati, terkadang kalau menitipkan hewan kurban kepada yang kurang amanah bisa jadi tidak sampai juga.

Hewan kurban berupa seekor sapi dari hasil sumbangan PT. Nusantara Tropical Farm (PT. NTF) tersebut didistribusikan kepada 110 orang penerima daging hewan kurban di lima desa Kecamatan Way Jepara, yakni Desa Labuhan Ratu Satu, Desa Labuhan Ratu Dua, Desa Sumberrejo, Desa Braja Asri, dan Desa Braja Sakti.

Dalam kesempatan itu Bupati Chusnunia mengatakan, yang jelas sebagai Pemerintah Kabupaten Lampung Timur kami sangat mendukung bagian dari masyarakat untuk berbagi kebaikan, berbagi rizki, seperti Laziznu yang bergerak menjadi lembaga amal zakat ini.

“Dan saya yakin Laziznu adalah salah satu dari lembaga amal zakat yang betul-betul bisa di percaya dan amanahnya sampai dengan yang dituju,”  ungkap bupati.

Pada kesempatan itu juga Chusnunia mengharapkan, kepada masyarakat Lampung Timur yang memiliki rizki yang lebih. “Saya kira dapat menyalurkan rizkinya pada lembaga seperti ini adalah sesuatu yang tidak perlu dikhawatirkan,” tuturnya.

Saat ditanya berkenaan dengan Kantor Care Laziznu yang belum ada di Kabupaten Lampung Timur, Chusnunia menjelaskan, jadi prinsipnya kalau memang dari pemda memiliki kemampuan, ya tidak ada masalah.

“Tetapi tentu yang perlu digarisbawahi ialah sesuai dengan kemampuan keuangan pemerintah daerah nantinya,” jelas bupati kepada awak media. (jn/red)


Comments