Pendidikan

Goyang Kurikulum, MMT IIB Darmajaya Harus Adaptif

Foto: Istimewa

OTENTIK ( BANDAR LAMPUNG ) – Program Studi Magister Manajemen Teknologi (MMT) Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya menggelar Forum Group Discussion (FGD) bertema "Perubahan Kurikulum Prodi Magister Manajemen Teknologi", pada Senin (28/4/2025). Kegiatan ini diselenggarakan secara hybrid (luring dan daring) yang dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor Bidang Akademik IIB Darmajaya, Dr. Sutedi, S.Kom., M.T.I., dan dihadiri oleh Ketua Program Studi MMT, Isnandar Agus, S.Pd., M.Kom., jajaran dosen, stakeholder dari dunia industri dan pemerintahan, serta para alumni MMT IIB Darmajaya.


Adapun sejumlah stakeholder hadir antara lain perwakilan dari PTPN I Regional 7, Coca-Cola Amatil Lampung, Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik (Kominfotik) Provinsi Lampung, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Lampung, serta Biro Perekonomian Provinsi Lampung.


Dalam sambutannya, Dr. Sutedi menegaskan pentingnya membangun kurikulum yang adaptif dan relevan dengan kebutuhan industri dan dunia usaha. " FGD ini diharapkan menjadi langkah strategis bagi MMT IIB Darmajaya untuk memperbarui kurikulum, guna mencetak lulusan yang tidak hanya berdaya saing tinggi, tetapi juga berjiwa technopreneur, siap berkontribusi dalam pembangunan daerah maupun nasional," ujarnya.


Sesi pemaparan dilanjutkan dengan presentasi dari Reny Nadlifatin, Ph.D., yang menyoroti pentingnya integrasi antara pengelolaan teknologi dan technopreneurship dalam kurikulum. Ia menekankan perlunya penerapan metode case-based problem solving dalam proses pembelajaran, agar mahasiswa terbiasa menganalisis dan menyelesaikan masalah riil, terutama yang berkaitan dengan potensi lokal dan pengembangan bisnis.


"Kurikulum MMT berbasis Outcome-Based Education (OBE) bertujuan menyeimbangkan capaian akademik dengan kebutuhan industri dan dunia wirausaha," jelas Reny. Ia menambahkan, adaptasi terhadap dinamika industri lokal dan nasional menjadi kunci agar program studi tetap relevan dan kompetitif di masa depan.


Sebagai informasi, Program Studi MMT IIB Darmajaya saat ini telah terakreditasi “Baik Sekali” dari Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi Manajemen Bisnis dan Akuntansi (LAMEMBA). Capaian ini menjadi modal penting dalam upaya mengembangkan kurikulum berbasis technopreneurship dan inovasi.


Diskusi dalam FGD berlangsung dinamis, dengan berbagai masukan membangun dari stakeholder dan alumni. Perwakilan dari PTPN I Regional 7, Coca-Cola Amatil Lampung, Kominfotik Provinsi Lampung, Bappeda Provinsi Lampung, dan Biro Perekonomian Provinsi Lampung, memberikan pandangan tentang kompetensi yang dibutuhkan di sektor industri dan pemerintahan.


Selain itu, para alumni berbagi pengalaman tentang penerapan ilmu yang mereka dapatkan selama studi di MMT IIB Darmajaya, baik dalam dunia kerja maupun dalam mengembangkan usaha mandiri. Beragam masukan tersebut menjadi bekal penting dalam penyusunan kurikulum baru yang lebih adaptif, inovatif, dan responsif terhadap kebutuhan zaman.


Untuk pendaftaran mahasiswa baru IIB Darmajaya, silakan kunjungi laman resmi di #UniversitasTerbaik pmb.darmajaya.ac.id. Informasi lebih lanjut juga dapat diperoleh dengan menghubungi narahubung yang tersedia 24 jam melalui nomor 08117972244 atau 082306097566. (**)

Comments