Pembangunan

Bupati Parosil: Tingkatkan Pelayanan Kesehatan “Bangun Gedung Baru Puskesmas Rawat Inap”

OTENTIK (LAMPUNG BARAT) – Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus Bersama Wakil Bupati Lambar Drs. Mad Hasnurin  beserta Rombongan, Jumat (13/07/2018),  mengikuti senam bersama ibi-ibu PKK di pekon Tembelang Kecamatan Bandar Negeri Suoh dilanjutkan dengan gontong royong bersama masyakarat setempat.

Setelah gontong royong Bupati Lambar beserta rombongan melanjutkan perjalanan meninjau dan peletakan Batu untuk pembangunan POM Bensin di Pekon Gunung Ratu, Kecamatan BNS.

Kemudian Bupati bersama rombongan lanjut ke acara peletakan Batu Pertama Gedung Baru Puskesmas Rawat Inap Sri Mulyo Kecamatan Suoh , Bupati Lambar Parosil Mabsus di damping oleh  Wakil Bupati Lambar Drs. Mad Hasnurin, anggota DPRD,  Kadiskes Paijo, Kepala OPD, Unsur Muspika, Kepala UPTD Puskesmas dan lainnya,

Dalam laporannya Kepala Dinas Kesehatan Paijo menyampaikan 2017 Pemda Lambar mendapat anggaran melalui Dinas Kesehatan Kabupaten Lampung Barat berupa DAK fisik dan non fisik.

Khusus Untuk DAK Fisik Ada 8  Puskesmas Yang Di Bangun Seperti Sri Mulyo, Selain Pembangunan Fisik Berupa Gedung Puskesmas Baru Siangnya Akan Di Lanjutkan Peletakan Batu Pertama Di Bandar Negri Suoh. “Selain itu  ada pembangunan 4 rumah dinas dokter dan para medis dan 7 pembangunan Sumur Bor dan juga pengadaan motor sebanyak 34 dan lain sebagainya,” paparnya.

Selanjutnya di kecamatan Sri Mulyo ini terdapat 3 kegiatan pembangunan gedung induk, pembangunan perumahan dokter dan sumur Bor.

Sementara itu Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus menyampaikan keberhasilan dari pada pembangunan ini bukan hanya tanggung jawab pemerintah tetapi harus bersinergi dan harus mendapat dukungan daripada masyarakat setempat.

“Saya pernah memberitahu bapak kadiskes bagaimanapun bentuknya masyarakat harus diajak dan diberikan informasi bahwa pelayanan kesehatan yang ada di puskesmas sri mulyo ini suka tidak suka pasti akan terganggu karena kita akan membangun gedung baru jadi meskinya masyarakat di undang supaya tahu bahwa memang puskesmas sri mulyo ini dalam tahap pembangunan sehingga pelayanan yang mungkin waktu itu sudah baik karena tempatnya di pindahkan atau gedungnya masih dalam pembangunan otomatis pelayanannya akan terganggu sehingga dengan harapan tidak ada lagi bahwasanya masyarakat mengetahui bahwa puskesmas ini kurang baik serta mengetahui bahwa masih dalam rangka pembangunan,” ungkapnya.

Selanjutnya oleh karna itu kepada warga masyarakat Suoh dan BNS bersyukurlah dengan adanya pembangunan puskesmas ini,  tentunya untuk memenuhi pelayanan kesehatan masyarakat semoga pembangunan ini cepat selsai dan dapat digunakan oleh masyarakat.

Selanjutnya bupati mengatakan sebagai warga masyarakat kita merasa Banga atas di bangunnya puskesmas rawat inap sehingga masyarakat khususnya kecamatan Suoh dan Bandar negeri suoh (BNS) dan sekitarnya tidak perlu jauh-jauh jika harus berobat dan rawat inap dengan demikian pembangunan ini milik kita semua dan bukan milik pemda saja dan karenanya dalam pemberian pelayanan harus lebih baik dan di tingkat kan lagi.

Pembangunan sarana kesehatan pada hari ini menjawab adanya kemajuan dalam bidang kesehatan. Apa yang kita kerjakan sekarang ini akan memajukan yang akan datang oleh sebab itu saya ingatkan kepada jajaran pemkab agar jangan hanya gedung saja yang bangun, akan tetapi SDM Pegawai serta pelayananya harus di tingkatkan sehingga memiliki syarat akreditasi yang pada akhirnya masyarakat yang sakit menjadi sehat.  

Selanjutnya Bupati Berserta rombongan melanjutkan perjalanan meninjau Lokasi Pembangunan GSG di Pekon Tugu Ratu Kecamatan Suoh sekaligus safari Jumat di Pekon Sidorejo. (pho/ptr/jml)


 


Comments