Pembangunan

Komisi I sampai IV, DPRD Way Kanan Gelar ‘Hearing’ Pembahasan KUA/PPAS Tahun 2018

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Waykanan

OTENTIK (WAYKANAN)–Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Waykanan melalui Komisi I sampai dengan Komisi  IV gelar hearing  pembahasan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) / Plafon Penggunaan Anggaran Sementara (PPAS) Tahun 2018 di rumah dinas Ketua DPRD, Nikman Karim, Kamis (12/10/2017).

Dalam hearing di Komisi I diikuti oleh Sekretaris DPRD, Kepala Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia, Kepala Kantor Kesejahteraan Bangsa dan Politik, Kepala Kesatuan Polisi Pamong Praja, Kepala Bagian Kesejahteraan, Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Zainal Abidin Pagar Alam serta Sekretaris Korpri.

Sementara Komisi II dan III DPRD Way Kanan menggelar hearing pembahasan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) / Plafon Penggunaan Anggaran Sementara (PPAS) Tahun 2018 di Ruang Rapat Paripurna DPRD setempat. Diikuti oleh Kepala Bagian Umum, Kepala Bagian Kepegawaian dan Keuangan, Kepala Bagian Administrasi Ekonomi, Kepala Bagian Perlengkapan, Kepala Bagian Administrasi Pembangunan, dan Kepala Bagian Administrasi Sumber Daya Alam.

Ditempat terpisah, Hari ini  Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Way Kanan juga menggelar rapat pelaksanaan evaluasi dan pembinaan SAKIP (Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah) Kabupaten / Kota lingkup Provinsi Lampung di Aula Bappeda setempat yang diikuti oleh Kepala Bappeda, Sekretaris dan Kepala Sub Bagian Perencanaan Badan Penrencanaan Pembangunan Daerah, Dinas Kesehatan, Dinas Sosial, Dinas Ketenagakerjaan, Dinas Penanaman Modal Perizinan Terpadu Satu Pintu, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung, serta Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah. (jn/red)


Comments