Di Lamteng Tak Harus Punya BPJS, Tahun 2018 Seluruh Pengobatan Gtatis
OTENTIK (LAMTENG)–Upaya meningkatkan pelayanan kesehatan terus dilakukan Bupati Lampung Tengah DR. Ir. Mustafa. mengusung tagline “Jemput Sakit, Pulang Sehat”. Tahun depan (2018) Bupati Mustafa menggratiskan semua pengobatan baik di puskesmas maupun rumah sakit umum daerah.
Hal ini diungkapkan bupati saat meninjau Puskesmas Bandarjaya, baru-baru ini. Dikatakan Mustafa, peningkatan pelayanan kesehatan tak hanya fokus pada rumah sakit daerah, tetapi juga di puskesmas-puskesmas yang tersebar di seluruh kampung dan kecamatan.
Mulai tahun 2018, baik pemilik BPJS ataupun tidak bisa mendapatkan pelayanan kesehatan gratis di puskesmas maupun RS tipe C, dalam hal ini RS Demang Sepulau Raya. “Ini adalah salah satu upaya kami meningkatkan pelayanan kesehatan. Jika biasanya gratis identik dengan BPJS, mulai 2018 semuanya bisa gratis, tidak harus mempunyai BPJS,” ungkapnya.
Program ini, terang bupati, telah disosialisasikan dari Dinas Kesehatan yang kemudian diteruskan ke seluruh puskesmas yang ada di Lampung Tengah. Dengan program tersebut, Mustafa berharap tidak ada lagi keluhan soal biaya pengobatan, terutama bagi warga tak mampu.
Tak hanya itu, sesuai dengan tagline “Jemput Sakit, Pulang Sehat”, bupati ronda ini juga membuka layanan ambulan gratis di rumah sakit dan puskesmas. Masyarakat bisa memanfaatkan layanan tersebut dengan menghubungi call center masing-masing.
“Program ambulan gratis sudah kami launching, tinggal masyarakat memanfaatkannya. Saya juga sudah instruksikan agar tenaga kesehatan tidak mempersulit proses apapun yang menyangkut kebutuhan kesehatan, yang penting sudah prosedur,” jelas Bupati Mustafa.
Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Lampung Tengah Khairul menuturkan, program pengobatan gratis resmi dilaksanakan per 1 Januari 2018. Program ini digulirkan menggunakan anggaran APBD Lampung Tengah dalam rangka meningkatkan taraf kesehatan warga Lamteng.
“Yang punya BPJS bisa berobat gratis. Yang tidak punya, tetap bisa berobat gratis, sembari setelah itu kita arahkan untuk mendaftar BPJS. Untuk fasilitas ambulan, bisa hubungi puskesmas masing-masing, ini sudah kita gratiskan,” jelas Khairul.
Selain fokus pada pelayanan pengobatan, Dinkes juga terus mengupayakan pencegahan preventif dengan mengkampanyekan program-program hidup sehat. Mulai dari kampanye pola hidup bersih, kampanye gerak fisik minimal 30 menit per hari, kampanye makan buah dan sayur, serta kampanye pemeriksaan kesehatan sebulan sekali.
“Dengan ini diharapkan derajat kesehatan masyarakat Lampung Tengah dapat ditingkatkan. Harus ada langkah preventif,” tandasnya. (afri)
Comments