Aparat Kepolisian Polres Pringsewu Ramai Ramai Membersihkan Sejumlah Masjid
OTENTIK
(PRINGSEWU) – Berbagai kegiatan dilakukan dalam
menyambut datangnya bulan suci ramadhan yang tinggal menunggu hari. Salah
satunya seperti yang dilakukan aparat kepolisian Polres Pringsewu, yang ramai
ramai membersihkan sejumlah masjid diwilayah hukumnya.
Terlihat
dalam pantauan, personil Polisi dan Polwan sibuk menyapu, mengepel membersihkan ruangan dan lingkungan masjid Al
Falah, yang berlokasi di Kelurahan
Pringsewu Barat, Pringsewu, Lampung. Jumat (1/4/22) siang
Kabag SDM
Polres Pringsewu Kompol Efendi Koto, SH mewakili Kapolres Pringsewu AKBP Rio
Cahyowidi, mengatakan, pembersihan lingkungan tempat ibadah merupakan kegiatan
dalam menyambut datangnya bulan suci Ramadan.
"Dalam
mengisi kegiatan menjelang bulan Ramadan, kita memang ikut ambil bagian dengan
membantu bersih-bersih masjid. Kegiatan tersebut dilakukan di sejumlah masjid
yang berada disekitar Mapolres Pringsewu dan diwilayah Polsek jajaran"
ujarnya
Efendi Koto
menambahkan, untuk kegiatan membersihkan masjid, pihaknya mengerahkan lebih
dari 100 personel polisi, baik Polisi laki-laki maupun polwan.
"Kegiatan
ini tidak hanya sekadar bersih-bersih masjid, melainkan juga sebagai peneguh
kebhinekaan Indonesia. Selain itu, kegiatan ini juga merupakan ajang
silaturahmi antara aparat keamanan dengan takmir masjid dan masyarakat,"
ungkapnya
Efendi Koto
berharap, gerakan ini bisa menciptakan kenyamanan bagi masyarakat dalam
melaksanakan ibadahnya.
"Semoga
kegiatan ini bisa bermanfaat bagi umat Islam yang akan melaksanakan ibadah
terutama saat bulan ramadhan,"ucapnya
Salah satu
tokoh masyarakat setempat H. Anwar Zuhdi menyampaikan syukur dengan adanya
gotong royong pembersihan tempat ibadah.
"Dengan
terciptanya kebersihan di masjid masyarakat yang akan beribadah pun akan terasa
nyaman," katanya. (ida/rls)
Comments