Sukses Gelar Yudisium dan Wisuda, UBL Luluskan 964 Mahasiswa
OTENTIK (BANDARLAMPUNG) – Universitas Bandar Lampung (UBL)
sukses melepas 964 wisudawan dan
wisudawati yang terdiri dari program Sarjana (S 1) dan 335 orang dari Pascasarjana(S2)
secara luring pada Yudisium dan Wisuda di Convention Hall Mahligai Agung
Pascasarjana UBL, Selasa (31/5/2022).
Rektor UBL,
M. Yusuf Sulfarano Barusman dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada
widudawan dan wisudawati atas keberhasilan mereke menyelesaikan stusi di UBL
sehingga meraih gelar sarjana dan Magister.
“Semoga
keberhasilan ini bukan menjadi titik akhir perjalanan rekan2 mahasiswa, namun
menjadi starting point untuk berkiprah di masyarakat.”
Ia juga
mengatakan, jangan sampai ada pola pemikiran yang fragmatis bahwa Perguruan
Tinggi hanya untuk bekerja, perguruan tinggi hanya untuk mencapai karier,
pergurusn tinggi hanya untuk menjadikan seseorang berpenghasilan tinggi, betul
itu, tetapi harus lebih dr itu, Perguruan Tinggi adalah suatu Institusi yang
sakral dimana ilmu dikembangkan, dan ilmu diperdebatkan, dimana kita dapat
berperan untuk meningkatkan kehidupan masyarakat dan kesejahteraan dunia.
Memasuki usia
yang ke 50 UBL telah memperoleh banyak pencapaian,salah satunya menjadi pusat
kajian Legitimation Code Theory (LCT) di dunia yang saat ini hanya ada 30 LCT
Group.
Hal ini
membuktikan exsistensi UBL yang kuat sebagai pioneer Perguruan Tinggi Swasta di
Lampung dan mampu bertahan dengan tetap mengutamakan kualitas dan kuantitasnya,
tambah Yusuf.
Kegiatan ini
berlangsung 2 sesi, sesi pertama dr jam 08.00 sampai jam 12.00, sesi kedua dr
jam 13.00 sampai jam 16.00.Acara ini berjalan dengan lancar yang dihadiri
secara langsung oleh Plt. Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LL DIKTI)
wilayah ll, Ketua Yayasan Administrasi Lampung, Anggota senat, sivitas
akademika UBL dan orang tua serta keluarga wisudawan. (ida)


Comments