Berita Hangat
Polres Tanggamus Bersama Disbunnak Gelar Vaksin Hewan Ternak di Pugung
OTENTIK (TANGGAMUS) – Dalam upaya pencegahan penyebaran
wabah penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak, Polres Tanggamus bersama
Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunnak) melaksanakan penyuntikan vaksin
terhadap hewan ternak di wilayah Kecamatan Pugung, Kamis, 21 Juli 2022.
Vaksin ternak
itu dipimpin Kasat Binmas Polres Tanggamus Iptu Iman Sobri, S.H., M.H dan Drh.
Ari Priyanto didampingi sejumlah Bhabinkamtibmas serta sejumlah staf Disbunnak
secara door to door dimulai di Pekon Tiuh Memon, Kecamatan Pugung.
Hasil
vaksinasi, sebanyak 250 ekor ternak berhasil divaksin dan masyarakat pemilik
ternak juga menyambut baik kegiatan tersebut dengan harapan upaya pencegahan
berhasil dengan baik. (ida/rls)
Comments