Berita Hangat

Sambut Hari Lingkungan Hidup Se-Dunia DLH Lambar Gelar Aneka Lomba

OTENTIK (LAMPUNG BARAT)–Dinas Lingkungan Hidup (DHL) Kabupaten Lampung Barat menggelar Aneka Lomba Dalam Rangka Memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia Tahun 2018 di Gor Aji Saka Kawasan Sekuting Terpadu Kecamatan Balik Bukit Lambar Selasa 07/08/2018. Acara yang di resmikan oleh asisten Bidang Perekonomian Ir. Nata Djudin Amran dengan tema Kendalikan Sampah Plastik”, Sebagai Perwujudan Komitmen Bersama Seluruh Pihak Dalam Upaya Mengatasi Bahaya Sampah Plastik, Tema Ini Mengandung Arti Motivasi Kerja Sekuat Tenaga Untuk Atasi Sampah, Juga Kerja Yang Sistematis Dalam Mengurangi Sampah, Mengolah Sampah, Dan Melakukan Pengelolaan Sampah Berkelanjutan Melalui Kegiatan Daur Ulang, Atau Dikenal Dengan Istilah 3r (Reduce, Reuse, Dan Recycle); Serta Yang Penting Adalah Upaya Bersama Antara Pemerintah, Masyarakat Dan Dunia Usaha. 

Kepala DLH Kabupaten Lambar Drs. Syaekuddin, M.M., mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan sebagai langkah awal menanamkan sejak dini kepada anak untuk mencintai lingkungan. “Tujuan pelaksanaan kegiatan ini untuk menumbuhkan rasa kepedulian terhadap lingkungan sejak dini,” katanya.

Dikatakannnya, melestarikan lingkungan hidup ini bukan saja tanggung jawab pemerintah, tapi kita semua, masyarakat dan pelaku usaha. Dengan telah ditanam sejak dini kecintaan anak – anak terhadap lingkungan hidup, tentunya akan tercipta lingkungan yang bersih dan sehat dimasa yang akan datang.

Sementara itu  dalam sambutannya Asisten Bidang Perekonomian Ir. Nata Djudin Amran mengatakan, dirinya sangat mengapresiasi dan memberikan penghargaan kepada DLH. Kegiatan dilakukan DLH ini setiap tahunnya terus meningkat menuju yang dicita – citakan bersama yakni mewujudkan Lambar Hebat.

Melalui momentum hari lingkungan hidup sedunia di bulan agustus yang bertepatan dengan hari ulang tahun kemerdekaan indonesia yang ke-73  ini, diharapkan dapat menambah semangat kita untuk senantiasa memperbaiki diri dalam berperilaku adil terhadap lingkungan, khususnya dalam menjaga kebersihan lingkungan sebagai bagian dari pada iman. dengan lingkungan yang bersih dari sampah, dapat meningkatkan kenyamanan dalam beribadah, dan perilaku ini diharapkan terus berlanjut hingga menjadi suatu kebiasaan dan budaya, untuk ditularkan kepada lingkungan sekitarnya.

”Sesuai dengan tema hari lingkungan hidup sedunia tahun 2018 “kendalikan sampah plastik”. dengan harapan peringatan hari lingkungan hidup ini  mengingatkan kita akan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan hidup karena lingkungan hidup yang kita tempati sekarang adalah titipan untuk anak cucu kita,  atau generasi mendatang.  Jika anak sudah dididik sportif sejak kecil, saat anak itu nanti menjadi pemimpin akan menjadi pemimpin yang baik,” katanya.

Terus ditambahnya  kalau kita tanamkan hal yang baik, maka akan menjadi pribadi yang baik, begitu juga dengan disiplin, kita ajarkan sejak dini sehingga sudah terbiasa untuk selalu menjaga lingkungannya.(ptr/jml)

Comments