Bupati Dendi Ramadhona Menghadiri Peresmian Sat Polairud Polres
OTENTIK (PESAWARAN ) – Bupati Pesawaran H. Dendi
Ramadhona K,ST.M.Tr.I.P menghadiri Peresmian Sat Polairud Polres Pesawaran di
Dermaga 4 Ketapang Kec. Teluk Pandan (Selasa, 13 Desember 2022).
Disela
acaranya Dendi menyampaikan bahwa Wilayah Kabupaten Pesawaran memiliki potensi
kelautan dan perikanan yang mempunyai prospek ekonomi yang tinggi, serta
terdapat 37 gugus pulau-pulau dan yang dikelilingi garis pantai sepanjang 96
km. Sebagian penduduk wilayah Kabupaten Pesawaran menempati daerah pesisir
pantai dengan sumber daya kelautan dan perikanan merupakan tumpuan harapan
masyarakat dan pemerintah Kabupaten Pesawaran di masa depan.
“Oleh karenanya,
diperlukan pengawasan dan patroli oleh Kepolisian Perairan untuk mengurangi
kebiasaan masyarakat perairan yang sering melakukan penangkapan ikan dengan
cara instant seperti menggunakan bahan peledak yang mengakibatkan hancurnya
ekosistem dalam laut. Untuk itu kedepannya diperlukan kerjasama antara
kepolisian dengan TNI AL dan Instansi terkait untuk bersama-sama mengawasi dan
menjaga ekosistem laut di Wilayah Kabupaten Pesawaran”, pungkasnya.
Ia juga
mengatakan Sat Polairud Polres Pesawaran sangat penting dan strategis dimana
Sat Pol Air adalah unsur pelaksana tugas pokok yang berada langsung dibawah
kapolres dengan fungsi kepolisian perairan meliputi patroli, penegakan hukum,
dan pembinaan masyarakat di masyarakat pantai dan perairan serta pencarian dan
penyelamatan apabila terjadi kecelakaan di wilayah perairan. “Untuk itu saya
berharap, Sat Polairud Polres Pesawaran dapat menjaga dan mengawasi wilayah
perairan dari gangguan dan ancaman yang berpotensi merusak, mencemari, ataupun
mengeksploitasi secara illegal”, tambahnya sekaligus menutup sambutan.
(hendri/kmf)
Comments