Curhat Aman dan Nyaman Bersama Kapolres Lampung Tengah, Masyarakat Berikan Apresiasi
OTENTIK (LAMTENG) – Polres Lampung
Tengah,Polda Lampung kembali menggelar “Jumat Curhat” untuk mendengar langsung
curhatan warga, baik saran, kritikan, masukan serta aduan masyarakat terkait
dengan pelayanan Kepolisian, Jumat (13/1/2023).
Kegiatan
tersebut kali ini diselenggarakan di Balai Kampung Bangun Rejo Kec. Gunung
Sugih Kab. Lamteng, sebagai upaya Polri untuk menerima secara langsung aspirasi
dari masyarakat yang diikuti para Tomas, Toga,Toda serta para Kakam se- Kec.
Gunung Sugih.
“Jumat
Curhat” sendiri, merupakan program prioritas Bapak Kapolri Jenderal Polisi
Listyo Sigit Prabowo yang dilaksanakan secara rutin baik dari tingkat Polda,
Polres, hingga Polsek di seluruh Indonesia.
Hal itu
dijelaskan oleh Kapolres Lampung Tengah,AKBP Doffie Fahlevi Sanjaya,S.I.K.,M.Si
didampingi Wakapolres Kompol Poeloeng Arsa Sidanu,S.I.K.,M.M, para
Kasat,Kasi,Kapolsek Gunung Sugih serta Camat Gunung Sugih.
Kegiatan
Jum’at curhat tersebut disambut baik oleh para tokoh masyarakat. Bahkan
Muhammad Shodiq selaku Ketua PCWNU Kec. Gunung Sugih turut memberikan apresiasi
kepada jajaran Polres Lampung Tengah, atas kinerja dalam melayani masyarakat
dengan baik, sehingga terciptanya situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.
“Terimakasih
pak Kapolres, kinerja Polres Lampung Tengah sudah sangat dirasakan begitu
nyaman oleh masyarakat, baik dari segi pelayanan, pengungkapan kasus tindak
kejahatan maupun Harkamtibmas,”ujarnya.
Kemudian
acara dilanjutkan dengan dialog interaktif bersama Kapolres Lampung Tengah yang
berlangsung santai dan penuh keakraban, untuk mendengar secara langsung terkait
aspirasi serta permasalahan yang ada di masyarakat.
Dalam
kesempatan tersebut, Kapolres Lampung Tengah mengucapkan terimakasih atas
apresiasi dan dukungan dari seluruh elemen masyarakat kepada kami pihak
Kepolisian dalam hal menjalankan tugas sebagai pelindung, pelayan,pengayom
serta penegakkan hukum.
Dimana, Polri
tidak akan pernah bisa berdiri sendiri. Selalu kita bersinergi, berkolaborasi
guna meminimalisir adanya potensi konflik maupun gangguan Kamtibmas yang ada di
masyarakat khususnya di Kab. Lampung Tengah.
‘’Ada masalah
kecil,bisa kita hilangkan. Jika ada masalah besar bisa dikecilkan dengan adanya
komunikasi. Komunikasi bagus koordinasinya enak, koordinasi sudah enak pasti
kolaborasinya dapat berjalan dengan optimal,’’tambahnya.
Oleh karena
itu, kami mengajak kepada seluruh elemen masyarakat agar peka terhadap situasi
yang ada diwilahnya masing-masing dalam rangka menjaga Harkamtibmas diwilayah
Kab.Lampung Tengah.
Kapolres
mengatakan bahwa keamanan itu nomor satu. Kalau kemanaan tidak ada maka
kerugian itu luar biasa. Tetapi jika keamanan itu terjamin maka segala aspek
atau yang kita sebut Ipoleksosbudhankam akan berkembang.
Intelektual
akan berkembang ,sosial,budaya,ekonomi,politik akan berkembang, sehingga semua
masyarakat Lampung Tengah akan sejahtera.
“Seperti
istlah Tata Tentrem Kerta Raharja, artinya membuat situasi itu yang aman,nyaman
dan tentram. Kalau ini terlaksana maka semua masyarakat akan
sejahter,’’ujarnya.
Kapolres
menegaskan, Kami Polres Lampung Tengah dan jajaran akan selalu berupaya untuk
melayani masyarakat secara cepat, tepat dan proporsional.
“Melalui
Jum’at curhat ini,Kami mohon peran serta dari masyarakat untuk selalu
berkomunikasi dengan kami, baik itu informasi, kritik,saran pendapat,masukan
agar kami bisa lakukan evaluasi setiap saat,” pungkasnya. (hendri/humas lt)
Comments