Semangat Gotong Royong Babinsa dan Warga Desa Binaan
OTENTIK ( WAYKANAN ) – Bentuk dukungan terhadap pembangunan di wilayah binaan, Babinsa Sertu Paiman Koramil 427-06/Baradatu Kodim 0427/Way kanan, bersama warga melaksanakan gotong-royong serta pembuatan pos kamling di kampung Gunung Baru Kec. Gunung Labuhan Kab. Way kanan.
Menurut Sertu Paiman, kegiatan kerja bakti ini merupakan upaya bersama dalam mewujudkan kepedulian terhadap kebersihan lingkungan.
"Kegiatan kerja bakti ini dilakukan karena kondisi parit dan bahu jalan yang ada semakin menyempit, ditumbuhi rumput dan semak yang menjalar ke bahu jalan sehingga sangat kotor," jelasnya Senin (27/02/2023).
Ditempat terpisah, Danramil Kapten Arh Sulaiman menyampaikan bahwa, kegiatan Babinsa di wilayah dalam rangka mewujud kemanunggalan TNI dengan masyarakat, bentuk kerjasama yang baik salah satunya bergotong royong ini, yang mana babinsa selalu hadir ditengah-tengah rakyat apapun bentuknya.
"Ini merupakan kegiatan yang positif serta akan terjalin kerja sama yang baik seperti yang kita harapkan," tutup Danramil.(Hendri/Rls)
Comments