Tingkatkan Semangat Persatuan dan Kesatuan Sesama Aparatur Pemerintahan
OTENTIK (PRINGSEWU)– Sekretaris Daerah Kabupaten Pringsewu, Budiman, secara simbolis menyerahkan hadiah berbagai lomba dalam rangka memeriahkan peringatan HUT ke-72 Kemerdekaan RI. Penyerahan hadiah tersebut dilakukan pada sela-sela upacara bendera di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pringsewu di halaman kantor sekretariat pemkab setempat, Senin (21/8/2017).
Sekretaris Daerah Kabupaten Pringsewu, Budiman, yang bertindak sebagai pembina upacara dalam amanatnya mengucapkan terima kasih kepada seluruh aparatur sipil negara, baik pegawai negeri sipil maupun pegawai pemerintah daerah yang telah turut berpartisipasi dan meramaikan kegiatan sempena perayaan HUT ke-72 Kemerdekaan RI.
"Semoga hadiah tersebut dapat dijadikan pemacu semangat dalam mengabdi kepada bangsa dan negara khususnya pemerintah daerah Kabupaten Pringsewu, sekaligus untuk lebih meningkatkan semangat persatuan dan kesatuan diantara sesama aparatur pemerintahan," harapnya.
Budiman juga meminta seluruh organisasi perangkat daerah untuk segera menyelesaikan tugas-tugas dan kegiatan yang belum sempat diselesaikan.
Sekdakab juga mengharapkan KUA PPAS Perubahan ABPD Kabupaten Pringsewu tahun anggaran 2017 ini juga dapat segera disahkan pada akhir bulan Agustus ini, sehingga pemerintah daerah dapat segera melaksanakan berbagai kegiatan pembangunan.
Sementara itu, terpisah, Wakil Bupati Kabupaten Pringsewu DR. Hi. Fauzi, SE, M.Kom, Akt. juga bertindak sebagai pembina upacara bendera di lingkungan SMP Negeri 1 Banyumas, Kecamatan Banyumas, Kabupaten Pringsewu, Senin (21/8/2017).
Wakil Bupati Pringsewu dalam amanatnya meminta seluruh siswa untuk meningkatkan kedisiplinan serta tekun dan semangat dalam belajar dan mencari ilmu sebanyak-banyaknya sebagai bekal untuk menuju masa depan. (jn/red)
Comments