Berita Hangat

Bupati Dendi Ramadhona Bersama Tim B dan Tim C Tinjau Desa Pulau Legundi Pasca Bencana Tsunami

OTENTIK (PESAWARAN) -- Bupati Pesawaran H. Dendi Ramadhona bersama Tim Teknis Penanggulangan & Konsolidasi Bencana Tsunami Selat Sunda (Tim B dan Tim C) meninjau Desa Pulau Legundi Pasca Bencana Tsunami. 

Datang bersama Tim Teknis Penanggulangan & Konsolidasi Bencana Tsunami Selat Sunda, H. Dendi Disambut warga desa Pulau Legundi di dermaga desa. Sambil berjalan meninjau tempat pasca tsunami Putra Anggota DPR RI mendengarkan keluh kesah warga yang menjadi korbannya. 

Sebanyak 30 rumah rusak total di bantu oleh Bupati Pesawaran masing masing sebesar RP. 7.500.000, 24 rumah rusak berat menerima bantuan sebesar Rp. 4.000.000,- dan 87 rumah rusak sedang mendapat bantuan sebesar Rp. 1.250.000,- Tidak hanya rumah saja yang mendapatkan bantuan stimulant, tapi juga fasilitas umum/sosial sebesar Rp. 100.000.000,- di tambah bantuan pakaian sekolah, buku dan tas untuk SD dan MI, SMP serta SMA

Disela –sela meninjau rumah warga Kepala Daerah Bumi Andan Jejama juga membangkitkan semangat anak anak korban tsunami agar tidak terus berlarut dalam kesedihan dan traumatik yang mendalam pasca tsunami dengan mengajak dan bermain sulap bersama dan bersendagurau serta memberikan hadiah kepada anak anak yang mampu menjawab dan mengaji. “Kita lupakan masalah 22 desember kemarin, mari kita bangkit dan bersama membersihkan puing puing dan membangun kembali rumah kita di Legundi,” ujar Dendi. 

Kepada guru guru disini Insya Alloh nanti pasti ada bantuan dari Kementrian pendidikan dan Dinas Pendidikan Kab. Pesawaran. 

h. dendi sudah menyiapakan alat berat untuk membersihkan puing puing rumah yang terdampak bencana namun saja masih terkendala dengan angkutan yang membawa eksavator menyebrang namun beliau sudah memerintahkan Kepala Dinas PU untuk membawanya ke Legundi, ”Alat berat sudah kami siapkan tapi masih terkendala angkutanya yang belum mampu membawa eksavator menyebebrang dari marga punduh ke pulau legundi,” tambah Dendi. (ida)

Comments