Pencarian Korban Tertimbun Longsor di Banjit Way Kanan Hari ke 4 Masih Nihil
OTENTIK ( WAYKANAN ) -- Pencarian terhadap warga Banjit yang tertimbun longsor memasuki hari ke 4 pada Senin (13/02/2023). Korban yang masih dalam pencarian terdiri dari 2 korban di Desa Juku Batu dan 1 korban di Dusun Cempedak Kec. Banjit Kab. Way Kanan.
Pada hari ke 4, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Lampung Deden Ridwansah meninjau langsung ke lokasi kejadian. Beliau mengatakan Tim SAR Gabungan mulai melakukan pencarian terhadap korban sejak pagi tadi dengan dibagi menjadi 3 SRU pencarian. Diantaranya SRU I melaksanakan penggalian di Worksite I yang berlokasi di Desa Juku Batu dengan Area ± 10.000 m² secara manual dan Excavator milik Dinas Pertanian Kab. Way Kanan.
SRU II melaksanakan penggalian di Worksite II yang berlokasi di Desa Juku Batu dengan Area ± 5.000 m² di sekitar Lokasi Secara manual menggunakan Cangkul dan Penyemprot Lumpur dengan mesin Alkon. SRU III melaksanakan penggalian di Worksite III yang berlokasi di Dusun Cempedak Desa Cukuh Batu dengan Area ± 10.000 m² di sekitar lokasi secara manual dan penyemprot lumpur dengan mesin Alkon.
Sementara itu, kendala yang terdapat di lapangan adalah terkait cuaca, yaitu hujan. Upaya pencarian yang telah dilakukan oleh Tim SAR Gabungan sampai dengan pukul 17.00 WIB masih belum membuahkan hasil. Dan pencarian akan dilanjutkan kembali pada Selasa (14/03) Pukul 07.00 WIB.
"Pencarian hari ini kita bagi 3 sektor, 2 sektor di Juku Batu dan 1 sektor di Desa Cempedak, namun hingga pukul 17.00 WIB hasilnya masih nihil." Ujar Deden.
"Pencarian besok akan kita maksimalkan dengan peralatan dan sumber daya manusia yang ada, sehingga harapan kita korban dapat segera ditemukan." Tutup Deden.
Adapun unsur SAR Gabungan yang terlibat antara lain Basarnas Lampung, Koramil Banjit, Polres Way Kanan, Polsek Banjit, Brimob Polda Lampung, BPBD Way Kanan, Pol PP Way Kanan, Damkar Way Kanan, Tagana Dinas Sosial, Camat & Perangkat Desa, NDMC Muhammadiyah Way Kanan, Karang Taruna Kec. Banjit dan Masyarakat Setempat.(***/Hendri)
Comments