Berita Hangat

Gibran Mengidap Penyakit Tumor Otak Harapkan Uluran Tangan Pemerintah dan Para Dermawan

sumber foto: Dian Ansori

OTENTIK (LAMPUNG TIMUR) — Gibran Rifky Ramadan umur 4 tahun putra pasangan Rosmayanti (31th) ibu rumah tangga dan Syamsuddin (41th) bekerja sebagai tukang pijat mengidap penyakit tumor otak.

Kediamannya yang berjarak 1Km dari kompleks perkantoran Bupati dan hanya 700 meter dari rumah pribadi Wakil Bupati Lampung Timur. Gibran lahir dan tinggal bersama orang tuanya, di Dusun Sidodadi Desa Pasar Sukadana Kecamatan Sukadana mengharapkan uluran tangan pemerintah, Pemkab Lampung Timur dan para dermawan.

Gibran mengidap penyakit tumor otak sejak tanggal 23 Desember 2018 lalu. Awal mulanya, Gibran sering merasakan sakit kepalanya. Lalu orang tuanya membawa Gibran ke Puskesmas Sukadana. Pihak Puskesmas Sukadana Gibran dirujuk ke RS Mardi Waluyo Metro, lalu dirujuk ke Rumah Sakit Abdul Moeloek (RSAM)  di Bandarlampung, selanjutnya dari RSAM dirujuk ke RS Cipto Mangunkusumo Jakarta.

Pihak Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo Jakarta, Gibran disuruh berobat jalan, dengan membawa rujukan rumah sakit yang ada di Lampung.

Menurut orang tua Gibran, kepada wartawan media ini, Sabtu (16/2/2019), pengobatan anaknya ini gratis menggunakan kartu BPJS Kesehatan (KIS). Namun orang tua Gibran kewalahan mengeluarkan biaya untuk ongkos transportasi, dari rumah ke Puskesmas Sukadana, lalu ke RS Jenderal Ahmad Yani Metro, terus berangkat ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo Jakarta.

Belum lagi biaya makan minum dan lain-lain yang tidak ditanggung BPJS Kesehatan (KIS). Juga mereka harus mencari tumpangan tempat tinggal sementara (transit) selama di Jakarta. (apri)


Comments