DPRD DKI Jakarta Lakukan Kunjungan Kerja ke Budapest, Hungaria
OTENTIK (JAKARTA)--Komisi B Bidang Perekokonomian DPRD DKI Jakarta melakukan kerja ke Budapest, Hongaria pada tanggal 12-18 Mei 2019. Delegasi terdiri dari anggota DPRD DKI Jakarta Achmad Zairofi, Panji Virgianto, Prabowo Soenirman, Taufik Azhar, Syarifuddin, dan Kabag Persidangan Heru Wiyanto serta A. Fatoni, Sekretaris Ditjen Bina Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri.
Achmad Zairofi, salah satu anggota DPRD DKI Jakarta menyampaikan, tujuan kunjungan kerja adalah untuk mempelajari pengelolaan limbah dan air bersih di Budapest, Hongaria. Selain itu, kunjungan juga untuk mempelajari pengelolaan kota tua di Budapest.
Delegasi diterima Duta Besar Indonesia untuk Hongaria, Abdurachman Hudiono Dimas Wahab pada tanggal 13 Mei 2019 di Kantor KBRI di Budapest, dilanjutkan dengan buka puasa bersama. Kegiatan lainnya pada tanggal 13 Mei 2019 adalah melakukan kunjungan, diskusi dan mengikuti presentasi di Pusat Pengetahuan Lechner dan kunjungan ke Gedung Parlemen Hongaria.
Pertemuan dengan Wakil Walikota Budapest Mr. Gaboy Bagdy dilakukan pada tanggal 15 Mei 2019. Deligasi DPRD DKI Jakarta juga melakukan kunjungan ke Organica Water dan melakukan pertemuan dengan Mr. Atila Bodnar, _co-founder_ Orhanica Water pada tanggal 14 Mei 2019. Kegiatan dirangkaikan dengan kunjungan ke instalasi pengolahan air limbah Pest Selatan.
Pada tanggal 14 Mei 2019 delegasi melakukan melakukan pertemuan dan diskusi mengenai _Budapest Watetwork_ dan melakukan kunjungan ke sistem pemurnian air darurat di Budapest Waterworks.
DR. Drs Agus Fatoni, Sekretaris Ditjen Bina Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri selalu delegasi dari Kementerian Dalam Negeri menyampaikan bahwa kunjungan kerja ini sangat penting. Selain untuk mempelajari dan meninjau pengelolaan air limbah dan air bersih, menggali pengalaman pengelolaan kota tua, delegasi juga membahas kerja sama _Sister City_ yang selama ini sudah dilakukan antara DKI Jakarta dan Budapest. (herman IT)
Comments