Berita Hangat

Akibatkan Intensitas Hujan, 4 Desa di Kecamatan Punduh Pidada Dilanda Banjir

OTENTIK (PESAWARAN)—Anggota Polres Pesawaran kunjungi lokasi yang telah terjadi bencana banjir di Desa Sukajaya Pidada, Desa Bawang, Desa Baturaja dan Desa Kota Jawa Kecamatan Punduh Pidada Kabupaten Pesawaran, Senin (8/6/2020) malam sekira pukul 21.00 WIB. 

Bencana banjir tersebut diakibatkan intensitas hujan yang cukup tinggi sejak jam 19.00 WIB dan luapan air sungai Way Cambay di Desa Sukajaya Pedada dan luapan sungai Way Bawang dan Way Cikiri di Desa Bawang Kecamatan Punduh Pedada.

Air mulai naik dan masuk ke pemukiman warga sekitar jam 20.30 WIB. 

Atas kejadian tersebut Desa Sukajaya Pidada, Bawang, Baturaja dan Desa Kota Jawa terendam Banjir dengan ketinggian air -/+ 20 Cm sampai 85 Centimeter

Adapun daerah yang terendam banjir:

- Dusun Bayur Desa Sukajaya Pedada -/+ 30 rumah 

- Desa Bawang -/+ 35 rumah.

- Desa Kota Jawa -/+ 8 rumah.

Tidak ada korban jiwa dalam bencana banjir dan saat ini kondisi air sudah berangsur-angsur mulai surut, Selasa (9/6/Juni 2020) sekira 03.16 WIB. 

Langkah-langkah anggota Polres Pesawaran yang dilakukan melakukan pengecekan ke lokasi banjir dan melakukan pendataan. Situasi sampai saat ini dalam keadaan aman dan terkendali.

Sementara itu, Aipda Andi Gunarto Bhabinkamtibmas Polsek Tegineneng  Polres Pesawaran di Desa kota Agung KecamatanTegineneng  kabupaten setempat, Selasa (9/6/Juni 2020), melaksanakan kegiatan bersama kepala desa mendampingi petugas kementrian sosial memberi tanda/cat sablon di rumah warga penerima PKH dan BPNT.  (*/ida/rls)

Comments