Berita Hangat

Terapkan Protokol Kesehatan di Pusat Perbelanjaan Tradisional

OTENTIK (BANDARLAMPUNG) – Cegah terjadinya penyebaran dan penularan Virus Corona (Covid-19), Babinsa Koramil 410-01/Panjang Kodim 0410/KBL Pelda Ardinudin bersama dengan Tim Gugus Tugas penanganan Covid 19 Kota Bandar Lampung terapkan protokol kesehatan di pusat perbelanjaan tradisional.

Dalam pelaksanaannya kali ini, Tim Gugus Tugas penanganan Covid 19 Kota Bandar Lampung menggelar kegiatan penerapan protokol kesehatan di Pasar Panjang, Kecamatan Panjang, Kota Bandar Lampung.

"Pelda Ardinudin mengungkapkan bahwa penerapan prokes yang dilakukannya saat merupakan suatu upaya untuk memutus mata rantai penyebaran virus Corona," ujarnya ketika ditemui dilokasi kegiatan, Minggu (14/3/2021).

"Melalui kegiatannya itu, dirinya berharap dapat membantu pemerintah daerah dalam upaya menurunkan angka pemaparan Virus Corona di kota Bandar Lampung," pungkasnya.(ida/rls)

Comments