Serka Agus Raharjo Memonitor Terjadinya Musibah Kebakaran terhadap Satu Unit Toko
OTENTIK (BANDARLAMPUNG) – Babinsa Koramil
410-05/TKP Kodim 0410/KBL Serka Agus Raharjo memonitor terjadinya musibah
kebakaran terhadap satu unit toko yang ada di wilayah binaanya.
Menurut
keterangan saksi mata terjadinya kebakaran terhadap satu unit toko elektronik
yang beralamatkan di Jln. Ratu Dibalau RT 04 LK 2 Kel. Way Kandis Kec. Tanjung
Senang, berawal dari adanya kobaran api yang berasal dari lantai 2 toko
elektronik tersebut.
"Saksi
mata, Dedi (28 Th) mengungkapkan, dirinya tidak mengetahui secara persis awal
terjadinya kebakaran terhadap toko tersebut, hanya saja ia melihat kobaran api
yang berasal dari lantai 2 toko elektronik," ungkapnya.
"Melihat
kejadian itu, Serka Agus Raharjo selaku Babinsa setempat bersama dengan
Bhabinkamtibmas dan perangkat Kelurahan Waykandis membantu Tim Pemadam
kebakaran untuk segera memadamkan api."
"Serka
Agus Raharjo mengungkapkan bahwa pada pukul 13.15 WIB, api berhasil dipadamkan
oleh pemadam kebakaran kota Bandar Lampung. Dua unit mobil damkar yang
diterjunkan untuk padamkan api tersebut," ujarnya, Rabu (17/3/2021).
"Beruntung
tidak ada korban jiwa dalam musibah itu. Saat ini musibah kebakaran sudah dalam penanganan aparat kepolisian
setempat." pungkasnya. (ida/rls)
Comments