Dekranasda dan Diskoperindag Pringsewu Gelar Pelatihan Inovasi Kerajinan Tapis
OTENTIK (PRINGSEWU) – Dewan Kerajinan
Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Pringsewu bekerjasama dengan Dinas
Koperindag setempat mengadakan pelatihan
Industri Kecil Menengah (IKM) berupa inovasi kerajinan kain tapis.
Pelatihan
yang diikuti para perajin tapis di Kabupaten Pringsewu ini digelar di Resto
Pindang Andalas, Wates, Gadingrejo, Pringsewu, Rabu (7/4/2021), menghadirkan
narasumber Galuh Prabandari, owner Astrina Collection.
Ketua Dekranasda Pringsewu Hj.Nurrohmah Sujadi saat membuka kegiatan tersebut didampingi Wakil Ketua I Hj.Rita Irviani Fauzi dan Wakil Ketua II Hj.Sri Prihatin Iswahyudi serta Kadis Koperindag Pringsewu Bambang Suhermanu, berharap melalui pelatihan kain tapis tersebut dapat memberikan daya kreativitas para perajin tapis di Pringsewu, terutama di masa pandemi saat ini, sehingga tetap dapat menghasilkan dan menghasilkan karya yang dapat dijual. "Kegiatan ini merupakan bagian dari Ekonomi Kreatif yaitu menumbuhkan perekonomian dari hasil kreativitas. Demikian, dengan pelatihan seperti ini dapat mencetak perajin tapis Pringsewu yang inovatif sekaligus memiliki daya saing", ujarnya. (* / ida / anton)


Comments