Kolonel Inf Romas Herlandes Hadiri Sosialisasi Pengawalan dan Pengamanan Proyek Strategis
PENDAFTARAN
TANAH SISTEMATIS LENGKAP PTSL TA. 2021
OTENTIK (BANDAR LAMPUNG) – Komandan Kodim
0410/KBL Kolonel Inf Romas Herlandes, S.E.,M.Si.,M.M., menghadiri kegiatan Sosialisasi
pengawalan dan pengamanan proyek strategis pendaftaran tanah sistematis lengkap
PTSL TA. 2021, yang berlangsung di Gedung Semergow Jln. Dr. Susilo Kelurahan.
Sumur Batu Kecamatan Teluk Betung Utara Kota Bandar Lampung.
Turut hadir
dalam kegiatan diantaranya Walikota Bandar Lampung Hj. Eva Dwiana, Perwakilan
Kejaksaan Tinggi Lampung, Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Yan Budi Jaya
S.i.K.,M.M., Kajari Kota Bandar Lampung Abdulah Abdullah Noer Deny, Kepala BPN
Kota Bandar Lampung Djudjuk Tri Handayani, S.H.
"Walikota
Bandar Lampung, Eva Dwiana mengatakan, tahun 2021 Pertanahan kita di Bandar
Lampung mendapat 2.000 bidang tanah untuk dilakukan pengukuran dan dilegalkan
secara hukum. Mudah-mudahan dengan pemaparan ini kita tahu
tupoksi-tupoksinya," ujar Walikota, ketika dimintai keterangan, pada acara
Pengawalan dan Sosialisasi Proyek Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) Kota Bandar
Lampung, Kamis (8/4/2021).
"Sementara
itu Kepala BPN (Badan Pertanahan Nasional) Kota Bandar Lampung, Djudjuk
Trihandayani, S.H mengatakan, dengan sertifikasi tanah ini, nantinya dapat
mempermudah Pemerintah Kota Bandar Lampung dalam mengelola lahan Kota.
"Ia juga menyampaikan, sosialisasi ini merupakan bentuk pengawalan Kejaksaan Tinggi terkait pelaksanaan PTSL kumpulan masyarakat tahu dan paham terhadap kewajibannya." katanya. (ida / rls)
Comments