Gubernur Arinal Berharap Dapat Mendorong Hilirisasi dan Peluang Pasar Tapis Lampung
OTENTIK (BANDARLAMPUNG)
– Festival Kemilau Tapis tahun 2021 resmi ditutup oleh
Sekda Provinsi Lampung Fahrizal Darminto, mewakili Gubernur Arinal, di Ballroom
Hotel Sheraton, Jumat (26/11/2021).
Pada
kesempatan itu, Sekdaprov Fahrizal menyampaikan harapan Gubernur Arinal agar
ajang tersebut dapat mendorong hilirisasi dan peluang pasar tapis Lampung.
"Festival
Kemilau Tapis Lampung ini diselenggarakan dalam upaya mendorong hilirisasi dan
peluang pasar produk tapis dari produk budaya menjadi produk ekonomis," ujar
Fahrizal.
Minat dan
antusias masyarakat terhadap pameran produk tapis ini memang cukup tinggi.
Ditambah lagi dengan banyak nya omset yang didapatkan hingga festival ini
berakhir.
"Hal ini
tentunya menggambarkan gairah pasar dan
perekonomian daerah kita yang semakin baik,” tutur Fahrizal.
Sejauh ini,
Festival berhasil meraup omset hingga ratusan juta rupiah.
Fahrizal
berharap bahwa ditahun 2022 yang akan datang dmerupakan fase pemulihan ekonomi
setelah sekian lama mengalami perlambatan ekonomi sebagai akibat pandemi Covid
19.
“Semoga
kegiatan festival ini ini dapat menjadi salah satu momentum kebangkitan kembali
ekonomi khususnya permintaan produk-produk kerajinan kita, baik dalam negeri
maupun pasar internasional,” ujarnya.
Selama
pelaksanaan kegiatan Festival Kemilau
Tapis Lampung 2021 ini,
masing-masing
produk tapis unggulan dari 15 Kabupaten/Kota telah mengalami perkembangan yang
cukup menggembirakan, baik dari segi kualitas produknya maupun dari aspek
bentuk fisik dan ragam motifnya.
“Pemprov
Lampung yakin , kegiatan seperti ini akan mendorong UMKM untuk lebih mampu
mengembangkan kreativitas dan inovasi dalam memproduksi hasil-hasil
kerajinannya, untuk lebih mampu bersaing dengan produk yang serupa dari daerah
lain di Indonesia,” kata Sekdaprov.
Pemprov
Lampung juga akan terus mendorong kain tapis menjadi salah satu komoditas
unggulan di Provinsi Lampung, bagi pasar nasional ataupun global.
Sementara
itu, Ketua Dekranasda Provinsi Lampung, Ibu Riana Sari Arinal menyampaikan
bahwa melalui ajang pameran festival ini Dekranasda berharap dapat mendorong
munculnya perajin tapis yang berkulitas dan unggul di Indonesia bahkan
mancanegara.
“Saya melihat
minat dan antusias masyarakat terhadap produk kerajinan ini cukup baik. Hal ini
tentu menjadi awalan yang baik setelah sekian lama kita menghadapi tantangan
perlambatan ekonomi nasional di Provinsi Lampung akibat Covid-19,” kata Ibu
Riana.
Ibu Riana
berharap, kegiatan ini dapat menjadi momentum kebangkitan ekonomi Lampung
termasuk kerajinan tapis Lampung baik di pasar negeri maupun internasional.
“Saya akan
terus mendampingi para pelaku umkm sehingga dapat menghasilkan produk yang
rebih berkualitas. Dengan terus melaksanakan pameran pameran seperti yang kita
laksanakan pada hari ini,” ujar Riana.
Sebagai Ketua
dari para Pelaku UMKM Kain Tapis, Ibu Riana mengusulkan kepada Gubernur Arinal
untuk menambahkan corak tapis pada pakaian Hitam Putih yang dikenakan setiap
hari Kamis oleh ASN.
“Pakaian
dinas Kamis adalah putih hitam. Maka pada kesempatan yang baik ini kami
mengusulkan bapak gubernur untung menambahkan dengan corak tapis sebagai ciri
khas dari pegawai Provinsi Lampung,” ujarnya. (ida/adpim)
Comments