Berita Hangat

Abdul Rohman Pimpin Rapat Perdana PWI Tulang Bawang

Rapat perdana yang dipimpin Abdul Rohman selaku Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Tulang Bawang yang terpilih secara aklamasi di kantor PWI setempat, Jumat (13/4/2018).

OTENTIK (TUBA)–Abdul Rohman pimpin rapat perdana Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Tulang Bawang di kantor PWI setempat, Jumat (13/4/2018).

Rapat perdana tersebut menindaklanjuti hasil Konferensi Kabupaten (Komferkab) ke-VI PWI Tuba Tahun 2018, yang terpilih secara aklamasi Ketua PWI Perwakilan Tulang Bawang periode 2018-2021, Abdul Rohman dan Sekretaris dijabat Erwinsyah serta Bendahara diamanahkan kepada M. Amrullah.

Ketua PWI Tulang Bawang terpilih, Abdul Rohman mengatakan, bahwa rapat perdana yang dilaksanakan tersebut yang pertama menindaklanjuti hasil Komferkab PWI Tulang Bawang yang telah dilaksanakan di Balai Wartawan Bandarlampung pada Senin (9/4/2018) lalu dan yang kedua sekaligus silaturahmi antara pengurus PWI Perwakilan Tulang Bawang.

“Saya sebagai Ketua PWI Tulang Bawang terpilih mengucapkan terimakasih atas kehadiran saudara-saudara yang telah meluangkan waktu untuk hadir pada rapat perdana hari ini. Mari kita rapatkan barisan untuk membesarkan PWI Tulang Bawang,” ungkap Rohman yang dirilis TRANSLAMPUNG.com.

Rohman menjelaskan, untuk program kerja PWI Tulang Bawang kedepan merupakan tanggung jawab bersama, dan segala sesuatu dirembuk bersama demi kemajuan PWI Tulang Bawang.

“Mari kita bersatu untuk hidupnya organisasi demi kemajuan PWI Tulang Bawang, apalah arti saya selaku ketua kalau tidak ada dukungan dari kawan-kawan semua. PWI milik kita bersama bukan milik Ketua, Sekretaris dan Bendahara melainkan milik kita semua. Saya mohon dukungan dari semua anggota PWI Tulang Bawang serta semua pihak untuk kemajuan PWI Tulang Bawang kedepan,” tutur Rohman. (red)


Comments