Kodim 0427/Way Kanan Memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1442 H/2021 M
OTENTIK (WAY KANAN) - Dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, dalam memperingati Isra 'Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1442 H / 2021 M, Kodim 0427 / Way Kanan menggelar acara pengajian di Mushola Al-Ikhlas yang di ikuti Prajurit jajaran Kodim 0427 / Way Kanan, Jumat (12/3/2021).
Dengan tema “Maknai Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1442 H / 2021 M sebagai landasan moral Prajurit dan PNS TNI AD bermental tangguh”.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kasdim 0427 / Way Kanan (Walikota INF Syahrul, SE), Kaprim Kodim 0427 / Wk (Kapten Arm Yana Mulyana), Pasi Ops Kodim 0427 / Wk (Kapten Inf Suwito), Danramil 02 Kasui (Kapten Inf A. Yani Folsen), Plh. Danunit Intel Kodim 0427 / WK (Serma Hambali) dan para anggota Kodim 0427 / Way Kanan.
Dalam
sambutanya Kasdim menyampaikan, puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas
limpahan rahmat-NYA, sehingga kita dapat memperingati Isra’ Mi’raj Nabi
Muhammad SAW, dengan tema “maknai Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1442 H/2021 M
sebagai landasan moral Prajurit dan PNS
TNI AD bermental tangguh”.
Lebih lanjut
Kasdim menyampaikan, dengan memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW,
diharapkan sebagai umat Islam kita dapat mengambil nilai – nilai positif
dan mengimplementasikan apa yang sudah dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW dalam
kehidupan sehari – hari, serta menjadikannya landasan dalam menjalankan tugas,”
ungkap Kasdim.
Dalam
tausiyah yang dibawakan oleh Ustad Bagas mengatakan, Bahwa di bulan rajab
ini, mari kita perbanyak berdoa dan bersholawat seraya memohon kepada Allah
SWT, semoga kita semua dipertemukan dengan bulan suci Ramadhan tahun ini.
Dengan
memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, dapat kita jadikan sebagai
landasan taqwa kepada Allah SWT, sehingga didalam setiap menjalankan tugas
apapun, kita tetap menjalankan sholat 5 waktu. (ida/rls)
Comments