HUT Ke-57 Provinsi, DPRD Lampung Selatan Gelar Rapat Paripurna Istimewa Dengarkan Pidato Gubernur
OTENTIK (LAMPUNG SELATAN) – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah
(DPRD) Kabupaten Lampung Selatan
menggelar rapat paripurna istimewa mengikuti dan mendengarkan pidato Gubernur
Lampung Ir. Arinal Djunaidi dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun( HUT) ke 57 Provinsi Lampung Tahun 2021.
Rapat
Paripurna Istimewa yang dipimpin ketua DPRD Lampung Selatan H. Hendry Rosyandi,
didampingi wakil ketua l Agus Sartono dan wakl ketua ll Agus Sutanto
berlangsung di ruang sidang utama gedung DPRD setempat Kamis(18/3/2021).
Sementara
Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto dan wakil bupati Pandu Kesuma
Dewangsa, S. IIP beserta anggota forkopimda,Sekretaris Daerah Lampunh Selatan
Thamrin, S. Sos,MM dan oara pejabat mengikuti rapat paripurna tersebut dari
Aula Rajabasa,kantor bupati setempat.
Setelah
dibuka Ketua DPRD Lampung Selatan,acarapun dilanjutkan mengikuti jalan nya
sidang paripurna istimewa dalam rangka Peringatan HUT ke 57 Provinsi Lampung di
Gedung DPRD Provinsi Lampung secara virtual melalui aplikasi zoom meeting. (syamsu)


Comments